Jumat, 09 September 2011

Lee In Hye Terhibur karena Pelukan G-Dragon




Aktris Lee In Hye baru-baru ini menceritakan tentang G-Dragon yang memeluknya....... saat GD masih kecil.

Pada 8 September dalam acara "Ranking Women" di QTV, Lee In Hye mengungkapkan cerita tersebut pada sesi 'Penghiburan Terbaik dalam Hidupku'.

Dia menjelaskan, "Hal itu terjadi ketika saya kelas 3 SMA. Pada saat itu, kami tampil bersama dalam sebuah acara anak-anak." Dia melanjutkan, " G-Dragon berada ditengah kerumunan anak-anak tersebut. Ketika aku berkata, 'Ayo kesini', ia langsung lari kearahku dan memelukku."

Setelah mendengar cerita tersebut, para bintang tamu terkejut oleh kenyataan bahwa Lee In Hye lebih tua. Salah satu netter berkomentar, " Jika saat itu G-Dragon masih kecil, Lee In Hye pasti jauh lebih tua." Ada juga yang berkomentar, "G-Dragon pasti imut" dan "Aku iri."

Sumber: Asia Economy via Naver
Trans to eng by Allkpop
Trans to bhs by M.e

G-Dragon Punya Tato Baru???



G-Dragon sudah beberapa kali mewarnai tubuhnya, dan sepertinya leader BigBang ini menambahkan satu tato baru.


Hal ini tersebar dikalangan para penggemar via internet setelah G-Dragon terlihat di depan umum pada konser perdana 2ne1 beberapa hari yang lalu. Dan pada saat menjenguk seorang anak di rumah sakit minggu kemarin, VIP melihat tato yang sama lagi.



Tato itu sendiri sudah menarik banyak perhatian, yaitu berupa kartun berbentuk hati yang mempunyai tangan dan kaki seperti sedang berlari. Yang mana karakter ini terkenal berkat Keith Haring sehingga masih dapat dijumpai hingga saat ini.



Seorang seniman dan aktivis sosial yang bekerja menanggapi budaya jalanan New York City tahun 1980-an, Keith berhasil mempopulerkan namanya pada tahun 80-an dengan lukisan seluruh sistem kereta bawah tanah New York dengan menggunakan kapur. Tidak lama kemudian seninya tersebut berkembang mengikuti arus sehingga menjadi sebuah aliran utama. Karya-karyanya terdiri dari seni publik dan karya seni pop. Garis-garis tebal, warna yang cerah, dan tokoh-tokoh yang aktif membawa pesan kuat mengenai hidup dan persatuan.

Meskipun dalang dari hal-hal gila serta aneh, seperti makhluk dengan tiga mata atau leher yang panjang, telah meninggal, kita masih bisa mengingat karyanya hingga sekarang, sebagian berkat Jeremy Scott untuk kolaborasinya dengan Adidas, dalam dunia mode.

Source: AKP
Diterjemahkan oleh M.e

PS: Berita ini dibuat oleh Allkpop.com. Hingga kin belum ada konfirmasi langsung dari pihak YG, G-Dragon, atau yang lainnya, mengenai kebenaran tato tersebut

G-Dragon Menyemangati Lil' Kwon Jiyong




G-Dragon BIGBANG membantu pasien yang bernama sama dengannya menggunakan "Wings of Hope"

Sejak tahun 2009, anggota VIP (gd-supporters.com) telah menunjukan kecintaan mereka terhadap G-Dragon melalui kegiatan amal bulanan yang tulus. Mereka telah membantu tidak hanya Jiyong kecil ini tetapi juga seorang gadis kecil yang menderita Gagal ginjal kronis dan pasien laki-laki yang menderita Osteogenesis Imperfecta. Setelah berita hangat diteruskan ke G-Dragon, ia juga memilih kegiatan yang sama sebagai caranya untuk menunjukkan cintanya untuk para penggemarnya.



Pada 5 September kemarin, 2 orang dengan nama yang sama saling bertemu: anak berumur 4 tahun, Kwon Jiyong, dan pria dewasa 24 tahun, Kwon Jiyong. Jiyong kecil terlihat sehat, dan telah mengurangi dosis obatnya dengan 1/3, tampak menyambut hyung nya yang mempunyai nama yang sama persis seperti dia. Meskipun awalnya mereka agak malu karena mereka belum terbiasa satu sama lain, tapi setelah bermain dengan mainan yang telah dipersiapkan oleh G-Dragon, mereka secara otomatis menjadi lebih dekat. Setelah mendengar bahwa Jiyong perlu mengatur kadar glukosa darahnya setiap 4 jam, rasa sakit ketika makan dan bahwa ia masih perlu banyak perawatan medis, G-Dragon tampak tertekan. Dia memutuskan untuk tetap disana dengan Jiyong dan keluarganya untuk waktu yang cukup lama untuk memberi mereka dukungan dan semangat tanpa henti.

Sources: HappyLog, Big Bang's Daum Cafe
Translation: jwalkervip.tumblr.com
Translated to bahasa by Egy @BigBang Indonesia







credit photo: BIU. @DCGD

Kamis, 08 September 2011

[VIDEO+TRANS] Siapa Saja Artis Terpilih Versi YG and JYP??







Pada sebuah acara di SBS TV, “Midnight TV Entertainment,” para juri untuk ajang pencari bakat, “Kpop Stars,” Yang Hyun Suk dan Park Jin Young menjadi bintang tamunya. Di acara tersebut, Yang Hyun Suk memilih Nickhun 2PM, SunYe Wonder Girls, and Suzy Miss A, sebagai artis terbaik di JYP entertainment.
Menurut Yang Hyun Suk, “aku memilih Nichkhun, yg berasal dari luar negri, karena ia amat sangat tampan.“
Selanjutnya dia mengungkapkan alasannya memilih SunYe, “pertama kali aku melihatnya pada sebuah audisi lama JYP, dan sejak itu aku berpikir dia sangat bagus,” katanya.

Ketika ditanya mengapa memilih Teddy 1TYM dari YG entertainment, Park Jin Young berkata bahwa dia menginginkannya (teddy) sebagai seorang penyanyi.  Park Jin Young juga mengatakan alasan lainnya adalah karena Teddy juga memproduksi lagu yg sangat bagus.
Park Jin Young menambahkan, “Aku juga suka menyanyi dan menari, oleh karena itu aku pikir tarian dan suara Taeyang sungguh super,“ itulah alasan sehingga dia memilih Taeyang BigBang.
Park Jin Young memilih Sandara 2ne1 sebagai pilihannya yg terakhir, “aku pikir ia mempunyai pesona yg unik, yg tidak dimiliki oleh artis wanita lainnya,“ ujarnya.

Yang Hyun Suk lalu berkomentar, “Aku memberikan sebuah julukan untuk Sandara, aku memanggilnya dg sebutan ‘wanita dari Mars’,” Dia melanjutkan, “Itu karena ia mempunyai sesuatu yg berbeda pada dirinya. Aku sudah mengenalnya bertahun-tahun dan aku sangat yakin dia tidak berasal dari Bumi.“ Perkataannya tersebut membuat yg lainnya tertawa.

translated to eng SlaveTranslator@WeLoveDara /
BlackjackBelle@OhDara
Diterjemahkan oleh M.e

Senin, 05 September 2011

CL DiBash *lagi* Oleh Para Netter

image

Pada tgl 2 September ini, para personel 2ne1 tiba di Jepang untuk memulai promosi mini album mereka. Semula berjalan lancar, sampai netter meneliti foto-foto CL yg diambil di bandara.
Foto-foto tersebut menjadi kontroversial, ketika netter menemukan beberapa bahasa kasar di sweater yg digunakan oleh CL.
Kalimat berupa:  ‘f *** everything’ , ‘take my tits ’, dan ‘cut here’ tertulis jelas di sekitar leher dan lengan.


Banyak netter yg kaget ketika CL memilih untuk menggunakan pakaian itu dan mereka berkomentar , “Untuk seorang idola yg punya pengaruh besar pada remaja, ini merupakan pakaian yg tidak pantas” dan “Tidak ada alasan CL tidak mengetahui arti dari kalimat2 tersebut, dia sangat fasih berbahasa Inggris.”
Selain itu, netter yg lain membela CL dan berargumen, “itu hanya fashion, tidak ada yg salah dengan menuliskan kalimat2 tersebut pada pakaian“ dan.beberapa menambahkan, “Ini bukan pertemuan publik, kita tidak bisa menghakiminya hanya karena pakaian yg ia kenakan disaat waktu pribadinya.”


Juga disebutkan bahwa design sweater tersebut berasal dari team art untuk idola di British, Tim Noble dan Sue Webster.


Source: Kuki News via Nate
Images: As tagged
Translated by M.e



~~ Klo menurutq sih, saat di bandara memang merupakan moment pribadi.. Leader juga manusia kan.. :) lagian, yg namanya fashion art, ga terbatas..
Gimana mnurut kalian?? ~~

Kamis, 01 September 2011

TOP and Yoo EunHye Leaving Korea for NY

TOP-eunhye


Choi Jinwoo:


NewYork과 가장 잘 어울리는 멋진 남녀 주인공 누굴까요?? 정답은 빅뱅의 TOP과 배우 윤은혜입니다!!!


Terjemahan:


TOP sedang siap-siap untuk terbang ke NY city bersama jins Calvin Klein. Bisakah kalian menebak siapa pasangan luar biasa yang akan pergi ke NY? Jawaban yang benar adalah TOP dan Yoo EunHye!


source: bestiz + choi jinwoo
diterjemahkan oleh M.e


Photobucket

[TOP me2day] Filming for GUMMY's MV


TOP:


’거미’ 선배 일본 첫 데뷔를 위해.. TITLE P/V.. 영화 ‘포화속으로’ 이후 ‘이재한’ 감독님과 다시 뭉쳤습니다. 많은 기대 부탁드립니다.


Terjemahan:


Ini untuk debut jepang senior Gummy.. TITLE P/V.. Aku seperti reuni bersama direktor "Lee Jae Han" dari film "Into tHE Fire" lagi. Tetaplah menantikannya.

sr: topofbb @me2day


diterjemahkan oleh M.e

dan ini beberapa fantaken saat shooting......


TOP shooting for Gummy's MV



source: @ssongssong0 + @hana_pot + dctop